JURNALISHUKUM.COM, PAPUABARAT – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Kodim 1806/Teluk Bintuni menggelar Apel Gelar Pengamanan pada Selasa, 20 Agustus 2024, di lapangan Makodim 1806/TB, Distrik Manimeri, Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat.
Apel ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Bupati Kabupaten Teluk Bintuni, Dr. Ir. Petrus Kasihiw, MT, Asisten II Setda Kabupaten Teluk Bintuni, Ir. I.B. Putu Suratna, MM, serta pejabat tinggi TNI dan Polri.
Turut hadir pula Komandan Brigif 26/GP Kolonel Sidik Wiyono, Dandim 1806/TB Letkol Inf Teguh Eko Efendi, S.E., dan perwakilan dari berbagai instansi lainnya.
Dalam sambutannya, Dandim 1806/TB Letkol Inf Teguh Eko Efendi menekankan pentingnya kesiapan aparat keamanan untuk mendukung tugas kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat selama Pilkada.
“Apel gelar pengamanan ini bertujuan untuk mengecek sejauh mana kesiapan kita sebagai aparat komando kewilayahan dalam usaha membantu tugas kepolisian untuk menjaga Kamtibmas dan memberikan rasa aman serta nyaman pada saat Pilkada serentak tahun 2024,” ujar Dandim.
Letkol Teguh juga mengingatkan para Babinsa mengenai pentingnya kesiapan mental dan fisik dalam menjalankan tugas pengamanan.
Ia menegaskan bahwa setiap anggota harus bekerja secara profesional, menghindari sikap emosional, dan tetap menjaga netralitas dalam melaksanakan tugas. Netralitas aparat, menurutnya, adalah kunci untuk memastikan komunikasi dan kerja sama yang baik dalam menjaga keamanan di lapangan.
Acara apel gelar pengamanan ini juga menjadi momen penting untuk memperkuat sinergi antarinstansi terkait dalam pengamanan Pilkada.
“Semoga dengan adanya apel gelar pasukan ini, dapat terjalin sinergitas di semua instansi terkait dalam pengamanan Pilkada tahun 2024 nanti,” kata Letkol Inf Teguh Eko Efendi.
Kegiatan apel ditutup dengan sesi foto bersama antara Dandim 1806/TB, Bupati Teluk Bintuni, dan Forkopimda, yang kemudian dilanjutkan dengan ramah-tamah.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Teluk Bintuni, Dr. Ir. Petrus Kasihiw, MT, juga mengadakan video conference dengan Kapolda Papua Barat dan Pangdam Kasuari untuk membahas kesiapan materiil Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Teluk Bintuni. (Amiruddin)